Carding, Kejahatan Siber Yang Menjamur - LENGKAP

Mengulas Faktor Kualitas Program "Pesona Kulon Progo"








Tampilan menu-menu aplikasi

Bukan bermaksud untuk mengomentari ataupun menilai karya orang lain. hanya menyampaikan opini mengenai  program pemerintah kabupaten Kulon Progo dari sudut pandang penulis berdasarkan Faktor Kualitas Program.
Sebelum masuk lebih jauh, Aplikasi ini adalah aplikasi yang memberikan informasi secara detail seputar obyek wisata maupun berita terhangat di kabupaten Kulon Progo. Aplikasi ini tentu saja cocok bagi kalangan remaja atau yang lebih familiar terkenal dengan istilah "Kids Jaman Now".
Mari kita simak Faktor-Faktor kualitas program yang terkait dengan aplikasi terssbut.

Kelebihan :

1. Correctness : kondisi ketika program memenuhi segala sepesifikasi yang ditentukan.
Aplikasi ini sudah sesuai dengan spesifikasi yang dibutuhkan. 

2. Reliability : kondisi program yang tidak gagal menyediakan layanan, berfungsi dengan semestinya.
Sejauh ini , aplikasi tersebut berjalan dengan semestinya .belum ditemukan bug-bug yang mengganggu .

3. Efficiency : penggunaan sumberdaya dan line of code yang efisien. 
Yap, sumberdaya yang dibutuhkan tidak begitu rumit . 

4. Usability : dapat digunakan dengan baik dan mudah oleh manusia .
Dari segi interface , memang tidak begitu menyulitkan user untuk memahami penggunaan aplikasi tersebut. 

5. Flexibility : kemampuan perangkat lunak untuk dapat dimodifikasi dan dimaintain. 
Ya ,tentu saja masih perlu modifikasi untuk beberapa point . dan juga tidak sulit untuk di modifikasi. 


Kekurangan :

1. Maintainability : upaya untuk memelihara perangkat lunak dengan mengidentifikasi kegagalan, memperbaiki kegagalan, dan memverifikasi keberhasilan koreksi. 
Untuk maintenance, saya sebagai user tentu tidak mempunyai hak akses untuk perbaikan. dan juga belum ada sistem report kerusakan/bug sistem report. 

2. Portability : kemampuan adaptasi dari perangkat lunak terhadap lingkungan yang terdiri dari Hardware dan Sistem Operasi yang berbeda-beda. 
Aplikasi tersebut hanya tersedia untuk 1 platform saja , yaitu android .belum tersedia untuk platform lain. 

4. Interoperability : kemampuan untuk membangun interface dengan perangkat lunak lain.
Belum ada kemampuan untuk berinteraksi dengan perangkat lunak lain .

5. Integrity : faktor ini berhubungan dengan sistem keamanan perangkat lunak. 
Sistem keamanan masih rendah. belum ada sistem untuk membatasi user serta hak aksesnya .

dari sekian banyak faktor kualitas program, poin - poin tersebut yang masuk ke dalam aplikasi Pesona Kulon Progo . Kembali lagi, kelebihan serta kekurangan pada aplikasi tersebut berdasarkan opini saya sebagai user. semoga aplikasi tersebut dapat ditingkatkan lagi dan menjadi acuan untuk para wisatawan yang datang ke Kulon Progo .karena menurut saya aplikasi tersebut sangat membantu bagi para pelancong yang sedang mencari referensi tempat untuk melepas penatnya kehidupan atau sekedar mengisi history-history akun sosial media mereka. 

Demikian yang bisa saya simpulkan . Semoga bermanfaat. Selamat berkarya. 

Komentar